Thursday, February 10, 2011

Tahu Acar

Tahun 2009 NCC bikin event online lagi.  Kali ini judulnya Indonesian Food Week. (banyak lho resep-resep masakan nusantaranya, coba tengok deh disini)  Nah, karena pengen ikutan, maka aku khusus telpon ibuku, untuk minta resep masakan rumah  yg jadi favoritku.  Ada 2 yang aku ikut sertakan di event online itu, satunya Tahu Acar dan satunya Soto Solo.  Yang Tahu Acara resepnya nanti aku paparkan disini.  Kalo yang Soto Solo, langsung diklik aja disini.  Dua-duanya masakan khas Solo, daerah asal ibuku.

Tahu acar ini, masakan yang murah meriah dan bikinnya gampang.  Rasanya segar karena ada acarnya, dipadu dengan rasa manis kecap dan gurihnya tahu.  Di rumahku, masakan ini jadi menu makan siang, dimakan tanpa nasi..hehe… Apalagi pas lagi cuaca panas-panas, hmm..enak dan segar deh.. Karena memang rendah karbohidrat, kalo makan tahu acar ini bisa tiap 2 jam sekali...hehehe... Habis enak sihhh...
Ini resepnya ya..


TAHU ACAR

Bahan :
  • Tahu 10 buah, bumbui dengan bawang putih dan garam lalu goreng
  • Kol kira-kira ¼ biji kecil, buang tulangnya, rajang halus
  • Taoge pendek 200g, seduh sebentar dengan air panas
  • Mie basah 1/4kg, seduh sebentar dengan air panas
  • Kacang tanah 150g, goreng
  • Kerupuk gado-gado 100g, goreng
  • Acar timun
  • Bawang putih dihaluskan (dari 2 siung bawang putih dan garam, lalu tambah 2 sdm air matang)
  • Seledri 3 batang (daunnya aja), rajang halus
  • Sambal (cabe rawit direbus, kemudian haluskan dengan sedikit garam)
  • Kuah gula merah (dari 300g gula merah yang direbus dengan 800ml air).
  • Kecap manis
Acar timun  :
Timun (4 buah), kupas dan buang bijinya lalu iris persegi panjang kecil kecil.  Masukkan dalam wadah, bubuhi gula pasir dan garam.  Lalu tambahkan sedikit air masak dan cuku.  Cicipi sampai rasanya sesuai asam, manis dan asinnya.

Penyajian :
1.     Tata bahan-bahan di dalam mangkuk, berturut-turut kol, mie basah, tahu yang sudah dipotong-potong dan acar dengan kuahnya.
2.     Siram dengan kuah gula merah (dingin aja ya..jangan kuah panas).  Taburi kacang, seledri dan kerupuk. 
3.     Bumbui dengan bawang putih halus, sambal dan kecap manis.  Pokoknya harus dapat rasa manis, asin dan asam segarnya.
4.     Tinggal disantap deh…

Kalo mau di dalamnya boleh juga ditambahkan gimbal/bakwan udang...pasti lebih seru..
Silakan dicoba yaa...:)

0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Free Website TemplatesFreethemes4all.comFree CSS TemplatesFree Joomla TemplatesFree Blogger TemplatesFree Wordpress ThemesFree Wordpress Themes TemplatesFree CSS Templates dreamweaverSEO Design